Pilihan realistis Barcelona soal incaran striker baru musim depan

Rabu, 07 April 2021 | 05:14 WIB Sumber: AS
Pilihan realistis Barcelona soal incaran striker baru musim depan

ILUSTRASI. Pilihan realistis Barcelona soal incaran striker baru musim depan REUTERS/Michaela Rehle.


TRANSFER PEMAIN BOLA - BARCELONA. Barcelona gencar mencari striker baru untuk mempertajam lini depan musim depan. Kabar terbaru menyebutkan bahwa Barcelona telah bertemu dengan perwakilan Erling Haaland soal bursa transfer musim panas ini.

Ada rasa optimisme di klub sejak Joan Laporta terpilih sebagai presiden. Kini Barcelona bersama dengan klub bersiap menghadapi apa yang diperkirakan akan menjadi jendela transfer musim panas.

Mino Raiola yang menjadi sang agen Haaland membalas klaim atas masa depan Erling Haaland musim depan. Mino Raiola dan ayah Erling Haaland, Alf-Inge, telah bertemu perwakilan dari klub-klub top Eropa mengenai kemungkinan transfer striker Borussia Dortmund.

Barcelona turut dikabarkan bertemu dengan Mino Raiola dan Alf Inge untuk memastikan Blaugrana turut mengincar striker asal Norwegia tersebut.

Baca Juga: Barcelona siap incar Erling Haaland sebagai pewaris Lionel Messi

Soal striker bidikan Barcelona, Ronald Koeman pilih realistis

Dewan Barcelona yakin Erling Haaland sulit untuk dikejar

Perwakilan Erling Haaland bertemu dengan Barcelona beberapa hari lalu. Dilansir dari AS, presiden Barcelona Joan Laporta meninggalkan pertemuan itu dengan komitmen mencari cara untuk mengontrak striker Norwegia tersebut. Namun, pihak Blaugrana mengakui fakta bahwa mendatangkan Haaland akan 'sangat sulit'. 

Hutang kotor Barcelona saat ini mencapai € 1,2 miliar atau sekitar Rp 20 triliun, maka klub perlu menjual beberapa pemain. Bahkan mungkin meminta para pemain untuk mengambil pemotongan gaji untuk  memfasilitasi penandatanganan Erling Haaland.

Baca Juga: 5 Pemain yang bisa didapatkan Barcelona di bursa transfer musim panas

Pilihan Ronald Koeman pada Memphis Depay

Hal ini membuat Ronald Koeman memilih untuk realistris dengan piihannya. Optimisme Ronald Koeman masih membara untuk menjemput Memphis Depay di bursa transfer musim panas nanti. 

Barcelona akan memasuki bursa transfer dengan motif kuat mendatangkan striker baru. Memphis Depay tercatat akan menjadi pemain bebas trasnfer pada akhir musim panas ini.

Barcelona mengejar kesepakatan untuk Depay musim panas lalu tetapi tidak mampu menyamai nilai yang diminta oleh Lyon. Kali ini, Barcelona berharap bisa melakukan penjualan untuk membebaskan tagihan gaji dalam mendapatkan rekrutan baru musim panas ini.

Memphis Depay menjadi alternatif yang lebih murah dan Koeman telah bekerja dengannya untuk tim internasional Belanda.

Baca Juga: Masa depan Lionel Messi di Barcelona ditentukan tidak dalam waktu dekat

Pilihan realistis Barcelona soal striker incaran di bursa transfer

Selain itu, Barcelona dikabarkan juga mengincar striker Inter Milan, Romelu Lukaku. Hal ini menurut laporan Mundo Deportivo dilansir dari ASRomeru Lukaku merespon dengan baik soal rumor tersebut.

Sayangnya, Romelu Lukaku mengklaim belum ingin meninggalkan Nerrazurri pada musim depan. Barcelona akan bersaing dengan tim besar seperti Real Madrid dan Chelsea jika berniat serius meminang striker Belgia tersebut.

Selanjutnya: Rumor Lionel Messi incar rumah baru di Paris beredar, tanda merapat ke PSG?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru