Real Madrid vs Atalanta: Bekuk La Dea 3-1, Los Blancos melaju ke perempat final

Rabu, 17 Maret 2021 | 05:54 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Real Madrid vs Atalanta: Bekuk La Dea 3-1, Los Blancos melaju ke perempat final

ILUSTRASI. Real Madrid vs Atalanta: Bekuk La Dea 3-1, Los Blancos melaju ke perempat final


LIGA CHAMPIONS - MADRID. Hasil pertandingan Real Madrid vs Atalanta berakhr dengan kemenangan Los Blancos 3-1 Real Madrid menjamu Atalanta di Estadio Alfredo Di Stefano dalam lanjutan leg kedua 16 besar Liga Champions pada Rabu (17/3) pukul 03.00 WIB.

Hasil Real Madrid vs Atalanta berakhir dengan agregat 4-1. Sebelumnya, Los Blancos berhasil menaklukan La Dea di kandang sendiri berkat gol tunggal Ferland Mendy.

Di leg kedua kali ini Real Madrid menang berkat goladari Karim Benzema, penalti dari SergIo Ramos dan gol dari Marco Asensio. Atalanta hanya mampu membalas dengan gol tunggal Luis Muriel, dikutip dari Skysports.

Laga Real Madrid vs Atalanta dibuka melalui aksi dari pemain Atalanta Robins Gosens pada menit ke-7. Beruntung, kiper Thibaut Courtois mampu menepisnya dengan baik.

Gol pertama Los Blancos hadir pada menit ke-34 melalui aksi dari Karim Benzema. Pemain Prancis menerima umpan dari Luka Modric dan mengekskusi bola dengan baik untuk menjebol gawang Atalanta. 

Pada babak pertama, Atalanta sulit membuat peluang ke pertahanan Real Madrid. La Dea hanya mampu membuat 2 tendangan ke arah gawang pada babak pertama.

Baca Juga: Sepi di bursa transfer, ini deretan pemain yang berpotensi gabung Real Madrid

Hasil pertandingan Real Madrid vs Atalanta di Liga Champions

Pada babak kedua, Real Madrid membuka peluang melalui aksi dari Vinicius Junior. Beruntung kiper Atalanta Marco Sportiello masih mampu menepis bola tersebut keluar lapangan.

La Dea mendapatkan hukuman penalti setelah Rafael Toloi melanggar Vinicius Junior di kotak penalti Atalanta. Bek legendaris Los Blancos, Sergio Ramos berhasil mengeksuksi dengan baik tendangan penalti. Real Madrid semakin menjauh dengan skor 2-0 atau agregat 3-0.

Atalanta mampu membalas dengan gol hiburan melalui aksi Luis Muriel pada menit ke-83. Muriel berhasil mengeksekusi bola mati lewat tendangan bebas untuk memperkecil jarak dengan Real Madrid. Skor berubah menjadi 2-1 dengan agregat 3-1.

Harapan La Dea untuk lolos ke perempat final Liga Champions harus pupus setelah Los Blancos semakin menjauh. Marco Asensio menutup kemenangan Real Madrid dengan gol hasil umpan matang Lucas Vazquez., dilansir dari ESPN.

Laga Real Madrid vs Atalanta berakhir dengan kemenangan Los Blancos 3-1 atau unggul agregat 4-1 dari leg pertama.

Hasil kemenangan Los Blancos membuat Sergio Ramos cs sebagai perwakilan Spanyol pertama yang menembus perempat final Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Real Madrid vs Atalanta di Liga Champions: La Dea bisa kejutkan Los Blancos

Hasil pertandingan Real Madrid vs Atalanta di Liga Champions

Baca Juga: Bursa Transfer: Demi tebus Kylian Mbappe, Real Madrid siap jual enam pemain

Susunan pemain Real Madrid vs Atalanta

Real Madrid XI (3-5-2):

Thibaut Courtois, Lucas Vazquez, Raphael Varane, Sergio Ramos, Nacho, Ferland Mendy, Luka Modric, Federico Valverde, Toni Kroos, Vinicius Junior, Karim Benzema,

Atalanta XI (3-4-1-2):

Marco Sportiello, Rafael Toloi, Cristian Romero, Berat Djimsiti, Joakim Maehle, Marten de Roon, Mario Pasalic, Robin Gosens, Ruslan Malinovskyi, Luis Muriel, Matteo Pessina

Selanjutnya: Man City vs Monchengladbach: Tekuk Die Fohlen 2-0, The Citizens ke perempat final

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru