Jadwal Euro 2020 Republik Ceko vs Denmark: Kans besar Tim Dinamit kontra Lokomotiva

Sabtu, 03 Juli 2021 | 07:21 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Jadwal Euro 2020 Republik Ceko vs Denmark: Kans besar Tim Dinamit kontra Lokomotiva

ILUSTRASI. Jadwal Euro 2020 Republik Ceko vs Denmark: Kans besar Tim Dinamit kontra Lokomotiva. Koen Van Weel/Pool via REUTERS


EURO 2020 - BAKU. Jadwal Euro 2020 akan menyajikan laga Republik Ceko vs Denmark di babak perempat final. Denmark perjalanan ke Olimpiade Baku untuk berjumpa dengan Republik Ceko, pada Sabtu (3/7) pukul 23.00 WIB. 

Kedua tim tampil dalam pertarungan menarik antara skuad underdog untuk mendapatkan tempat di semifinal Euro 2020.

Baik Lokomotiva dan Tim Dinamit telah melampaui ekspektasi di Euro 2020 dengan perempat final.

Republik Ceko finis ketiga di Grup D di belakang Inggris dan Kroasia, tetapi di babak 16 besar kejutkan dengan melibas Belanda.

Baca Juga: Belgia vs Italia di Euro 2020: Head-to-head Gli Azzurri unggul telak atas Setan Merah

Jadwal Euro 2020 Republik Ceko vs Denmark di perempat final

Sedangkan untuk Denmark, menjadi tim favorit kedua setelah insiden tragis yang menimpa pemain bintang Christian Eriksen.

Meski sulit untuk diterima, tim asuhan Kasper Hjulmand mengubah keputusasaan menjadi harapan setelah finis kedua fase grup. Tim Dinamit emudian mengalahkan Wales 4-0 di babak 16 besar.

Denmark belum pernah mencapai empat besar sejak 1984 dan menjuarai Euro pada 1992. Sedangkan Republik Ceko terakhir kali tampil di semifinal Euro pada 2004.

Catatan head-to-head Republik Ceko vs Denmark masih dipegang oleh skuad Lokomotiva, dilansir dari Sportskeeda.

Ada 11 bentrokan antara Republik Ceko vs Denmark, dengan Lokomotiva menang tiga kali, satu lebih banyak dari Tim Dinamit. 

Menariknya, lima dari enam pertandingan terakhir berakhir dengan jalan buntu. Denmark mengamankan kemenangan tandang 3-0 di kualifikasi Piala Dunia FIFA pada Maret 2013.

Laga terakhir Republik Ceko vs Denmark terjadi pada 2016 dengan hasil sama kuat 1-1 untuk kedua tim.

Baca Juga: Daftar tim yang lolos ke babak perempat final Euro 2020, ada laga Belgia vs Italia

Kondisi skuad Republik Ceko

Skuad Lokomotiva memiliki Jan Boril yang tersedia setelah skorsing di laga Euro 2020 terakhir. Kini tidak akan mengejutkan melihat pemain berusia 30 tahun itu merebut kembali tempatnya di tim inti pada laga Republik Ceko vs Denmark.

Tomas Soucek dan Holes adalah kepastian di tengah lapangan Republik Ceko. Sementara Patrik Schick memiliki empat gol di Euro 2020 sehingga akan memimpin lini depan Lokomotiva.

Mengutip dari SportsmoleSilhavy memiliki keputusan untuk dibuat di tempat lain Republik Ceko. Ini karena Vladimir Darida dan Jakub Jankto dimasukkan di bangku cadangan melawan Belanda. 

Sehingga pemain seperti Antonin Barak dan Petr Sevcik akan menjadi starter di laga Republik Ceko vs Denmark.

Tidaklah mengejutkan Barak dan Sevcik mempertahankan tempat di starting XI. Penampilan di babak 16 besar, dengan Lukas Masopust diharapkan tampil di area yang luas melawan Tim Dinamit.

Baca Juga: Hasil Euro 2020 di babak 16 besar: Inggris libas Jerman, Ukraina raih perempat final

Jadwal Euro 2020 Republik Ceko vs Denmark di perempat final

Kondisi skuad Denmark

Adapun Tim Dinamit, pelatih Hjulmand juga memiliki beberapa keputusan besar untuk dibuat. Barisan Yussuf Poulsen, Daniel Wass, dan Simon Kjaer semuanya diharapkan akan tersedia untuk perempat final Euro 2020.

Poulsen dan Wass melewatkan pertandingan terakhir Euro 2020 karena cedera ringan. Sementara Kjaer harus diganti di babak kedua, kini ketiganya harus tersedia untuk pertandingan Republik Ceko vs Denmark.

Duet Wass dan Kjaer akan kembali ke XI, tetapi Poulsen harus puas dengan tempat di bangku cadangan. Martin Braithwaite, Dolberg, dan Mikkel Damsgaard tampil mengesankan sebagai ujung tombang Denmark.

Sementara itu, Thomas Delaney sekali lagi akan berbaris bersama Pierre-Emile Hojbjerg melawan Lokomotiva.

Baca Juga: Hasil Euro 2020 Swedia vs Ukraina: Tekuk The Blagult 1-2, Yellow Blue torehkan rekor

Prediksi sikuad Republik Ceko vs Denmark

Republik Ceko (4-2-3-1):

Tomas Vaclik; Jan Boril, Tomas Kalas, Ondrej Celustka, Vladimir Coufal; Tomas Soucek, Tomas Holmes; Petr Sevcik, Antonin Barak, Lukas Masopust; Patrik Schick.

Denmark (3-4-2-1):

Kasper Schmeichel; Andreas Christensen, Simon Kjær, Jannik Vestergaard; Daniel Wass, Pierre-Emil Højbjerg, Thomas Delaney, Joakim Mhle; Martin Braithwaite, Mikkel Damsgaard; Kasper Dolberg

Selanjutnya: Hasil Euro 2020 di perempat final: Spanyol jumpa Italia pada babak semifinal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru