Hasil Euro 2020 di babak 16 besar: Inggris libas Jerman, Ukraina raih perempat final

Rabu, 30 Juni 2021 | 05:30 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Hasil Euro 2020 di babak 16 besar: Inggris libas Jerman, Ukraina raih perempat final

ILUSTRASI. Hasil Euro 2020 di babak 16 besar: Inggris libas Jerman, Ukraina raih perempat final


EURO 2020 - NYON. Hasil Euro 2020 dari laga Inggris vs Jerman berakhir untuk Three Lions yang tersaji pada Selasa malam. Jerman berjumpa Inggris dengan hasil akhir skor 2-0 untuk skuad Gareth Southgate.

Mengutip dari ESPNInggris unggul lewat gol yang tercipta pada babak kedua. Aksi Raheem Sterling hasil menerima umpan Luke Shaw mampu membuat gol pada menit ke-75.

Jerman semakin tertinggal dari Inggris setelah Harry Kane menggandakan keunggulan The Three Lions.

Hingga akhir laga Inggris vs Jerman, Der Panzer tidak mampu membobol gawang skuad Gareth Southgate.

Inggris vs Jerman dimenangkan oleh The Three Lions dengan skor 2-0 pada babak 16 besar Euro 2020 dii Wembley.

Baca Juga: Hasil Euro 2020 di babak 16 besar: Spanyol siap jumpa Swiss di perempat final

Hasil Euro 2020 laga Inggris vs Jerman di babak 16 besar

Ini merupakan kemenangan yang mampu mengimbangi rekor Inggris atas Jerman pada catatan sejarah kedua tim.

Inggris menang 14 kali sedangkan Jerman bertahan dengan keunggulan 15 kemenangan.

Inggris akan ke perempat final Euro 2020 menantang Ukraina yang mengejutkan Swedia di babak 16 besar. 

Baca Juga: Menang 2-0, The Three Lions gulingkan Der Panzer di Euro 2020

Hasil Euro 2020 ditempat lain memenangkan skuad Yellow Blue di babak 16 besar antara Swedia vs Ukraina di Glasgow.

Perjumpaan pada waktu normal berakhir dengan skor imbang 1-1 antara Swedia vs Ukraina, dikutip dari Eurosport.

Gol pertama pada laga tersebut tercipta lewat aksi dari Oleksandr Zinchenko pada menit ke-27.

Sedangkan Swedia membuat gol lewat aksi dari Emil Forsberg pada menit ke-43. Skor tersebut bertahan hingga turun minum babak pertama.

Swedia lebih tampil menyerang dan harus membuang banyak peluang hingga babak kedua. Skuad Ukraina turut membuat peluang emas namun pertahanan tim The Blagult sangat kokoh.

Hasil Euro 2020 laga Swedia vs Ukraina di babak 16 besar

Baca Juga: Hasil Euro 2020 di babak 16 besar: Republik Ceko superior, Belgia siap jumpa Italia

Laga Swedia vs Ukraina harus berlanjut ke babak perpanjangan waktu. Ukraina mampu menekan pertahanan Swedia dengan baik. 

Alhasil pemain Swedia membuat pelanggaran keras terhadap Ukraina. The Blagult bermain dengan 10 pemain di babak pertama perpanjangan waktu.

Pelanggaran keras Marcus Danielson terhadap Artem Besedin mendapatkan ganjaran kartu merah langsung setelah pemeriksaan VAR.

Gol telat Artem Dovbyk pada menit ke-120+1 membuat Yellow Blue asuhan Andriy Shevchenko unggul di laga ini. Hasil akhir Swedia vs Ukraina berarkhi dengan skor 1-2.

Kemenangan ini turut membuat sejarah baru untuk Ukraina dengan lolos pertama kali ke babak perempat final.

Ini membuat Ukraina lolos ke babak perempat final Euro 2020 dan akan berjumpa dengan Inggris akhir pekan ini.

Selanjutnya: Hasil Euro 2020 Swedia vs Ukraina: Tekuk The Blagult 1-2, Yellow Blue torehkan rekor

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru