Slavia Praha vs Arsenal: Menang harga mati untuk The Gunners di Liga Europa

Kamis, 15 April 2021 | 13:39 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Slavia Praha vs Arsenal: Menang harga mati untuk The Gunners di Liga Europa

ILUSTRASI. Slavia Praha vs Arsenal: Menang harga mati untuk The Gunners di Liga Europa. REUTERS/Dylan Martinez


LIGA EUROPA - PRAHA. Laga Slavia Praha vs Arsenal di Liga Europa akan tersaji pada lanjutan leg kedua perempat final Liga Europa. Slavia Praha akan menjamu Arsenal pada Jumat (16/4) pukul 02.00 WIB.

Leg pertama Slavia Praha vs Arsenal berakhir 1-1 setelah gol Nicolas Pepe dibalas oleh gol Tomas Holes di menit ke-93.

Slavia Praha mencetak gol tandang penting di Stadion Emirates dan yakin akan peluang untuk lolos ke babak semifinal Liga Europa.

Pasukan Jindrich Tripisovsky sedang dalam performa yang luar biasa musim ini. Bahkan Slavia Praha mencatatkan 23 pertandingan tak terkalahkan secara beruntun di semua kompetisi.

Baca Juga: Arsenal vs Slavia Praha di Liga Europa: The Gunners tertahan oleh skuad Praha 1-1

Jelang laga Slavia Praha vs Arsenal di Liga Europa

Arsenal menuju ke Praha setelah menang 3-0 melawan Sheffield United di Liga Inggris pada akhir pekan. Performa The Gunners belakangan ini tersendat-sendat, karena hanya menang sekali dari lima pertandingan terakhir, dilansir dari Sportskeeda.

Pertemuan Slavia Praha vs Arsenal akan masih didominasi The Gunners. Arsenal tidak terkalahkan dalam semua pertemuan melawan skuad Praha.

Sebelum leg pertama, Slavia Praha vs Arsenal terakhir kali terjadi di Liga Champions tahun 2007. Namun, The Gunners hanya menang sekali melawan tim Ceko itu.

Pasukan The Gunners akan membutuhkan kemenangan di leg kedua dengan menyingkirkan skuad Praha untuk maju ke semifinal.

Baca Juga: Arsenal vs Liverpool di Liga Inggris: Menang 0-3, The Reds kejutkan The Gunners

Kondisi skuad Slavia Praha

Bek Ondrej Kudela menjalani skorsing larangan bermain 10 pertandingan oleh UEFA. Hasil penyelidikan memutusakan Kudela dinyatakan bersalah atas pelanggaran kasus rasial terhadap Glen Kamara pada laga 16 besar Liga Europa.

Slavia Praha hanya memiliki satu bek tengah yang fit untuk leg pertama. Sehingga skuad Praha tetap tanpa David Hovorka yang cedera lutut dan Simon Deli karena positif corona untuk leg kedua melawan Arsenal di Liga Europa.

Sehingga pencetak gol, Holes mungkin akan bermain lagi di laga Slavia Praha vs Arsenal pada Liga Europa.

Ada juga kekhawatiran baru atas Peter Olayinka dan pencetak gol terbanyak Abdallah Sima untuk tampil melawan The Gunners.

Sima absen dalam derby Praha karena masalah kesehatan, tetapi Trpisovsky bisa menyambut kedua penyerang itu kembali berlaga di Liga Europa.

Baca Juga: Arsenal vs Olympiakos di Liga Europa: Lolos agregat 3-2, dendam The Gunners terbayar

Jelang laga Slavia Praha vs Arsenal di Liga Europa

Kondisi skuad Arsenal

Mikel Arteta akan menyambut Emile Smith Rowe dan Bukayo Saka kembali ke skuad The Gunners. Keduanya mungkin tidak mengambil risiko sejak awal laga melawan Slavia Praha di Liga Europa. 

Sementara Martin Odegaard harus lulus tes kebugaran yang belum dijalani jelang melawan skuad Praha di Liga Europa.

Arteta optimis bahwa Aubameyang akan pulih dari penyakit pada waktunya untuk tampil bersama skuad The Gunner, dilansir dari Sportsmole.

Martinelli telah selesai dengan kekhawatiran cedera, tetapi Kieran Tierney dan David Luiz tetap absen sekali lagi bersama Arsenal.

Ketika Saka dan Rowe tidak tampil dalam skuad utama, Dani Ceballos dapat tampil dalam peran lini tengah. Hal ini sudah dilakukan saat melawan Sheffield United. 

Selain itu ada kemungkinkan Granit Xhaka untuk kembali ke tengah skuad Arsenal. Sebelumnya posisi Xhaka digantikan oleh Cedric Soares.

Baca Juga: 5 Nama calon kuat pengganti kursi pelatih milik Mikel Arteta di Arsenal

Prediksi skuad Slavia Praha vs Arsenal

Slavia Prague XI (4-2-3-1):

Ondrej Kolar; Jan Boril, David Zima, Tomas Holes, Alexander Bah; Lukas Provod, Jakub Hromada; Peter Olayinka, Nicolae Stanciu, Oscar Dorley; Abdallah Sima

Arsenal XI (4-2-3-1):

Bernd Leno; Cedric Soares, Gabriel, Rob Holding, Hector Bellerin; Granit Xhaka, Thomas Partey; Pierre-Emerick Aubameyang, Bukayo Saka, Nicolas Pepe; Alexandre Lacazette

Selanjutnya: 5 Pemain berbakat yang gagal berkarier di Liga Inggris

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru