Manchester City vs Chelsea: Prediksi, Jadwal, Link Live Streaming Vidio

Minggu, 04 Januari 2026 | 12:30 WIB
Manchester City vs Chelsea: Prediksi, Jadwal, Link Live Streaming Vidio

ILUSTRASI. Erling Haaland (Manchester City) dan Cole Palmer (Chelsea) (Dok./Manchester City|Chelsea)


Sumber: Premier League  | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - Laga bertajuk Super Big Match antara Manchester City vs Chelsea akan menjadi penutup jadwal Liga Inggris pekan ini. Simak prediksi, jadwal tayang, dan link live streaming resmi untuk menyaksikannya.

Chelsea akan memulai babak baru tanpa Enzo Maresca pada laga perdananya di tahun 2026. Malam ini, skuad Chelsea akan diambil alih oleh Calum McFarlane yang merupakan pelatih tim Chelsea U-21.

The Blues mengakhiri pekan 19 dengan duduk di peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan 30 poin dari 8 kali menang, 6 kali seri, dan 5 kali kalah.

Lawannya jauh superior. Manchester City memasuki pekan 20 dari posisi dua klasemen dengan 41 poin dari 13 kali menang, 2 kali seri, dan 4 kali kalah.

Pada pekan sebelumnya, kedua tim sama-sama gagal meraih kemenangan. City bermain imbang 0-0 dengan Sunderland, sedangkan Chelsea imbang 2-2 dengan Bournemouth.

Dalam jadwal Liga Inggris malam ini, Manchester City jelas ada di atas angin. Performa dan kondisi skuad yang mereka milik jauh lebih baik.

Baca Juga: Messi vs Ronaldo: Perbandingan Statistik Performa Sepanjang 2025

Prediksi Skor

Perlu diakui dan disadari bahwa Chelsea memang tidak memiliki kesempatan untuk menang sama sekali.

Performa buruk di bulan Desember lalu sepertinya masih akan ditunjukkan Chelsea Januari ini. Gejolak di kursi pelatih juga dipastikan akan mengganggu fokus tim.

Di sisi lain, City sedang dalam fase terbaik. Pasukan Pep Guardiola juga masih berusaha mengejar Arsenal yang ada di puncak klasemen saat ini.

  • Prediksi skor: Manchester City 4-0 Chelsea.

Prediksi Susunan Pemain

  • Manchester City (4-3-2-1): Donnarumma; Nunes, Dias, Gvardiol, O’Reilly; Silva, Rodri, Reijnders; Cherki, Foden; Haaland.
  • Chelsea (4-2-3-1): Sanchez; Acheampong, Fofana, Chalobah, Gusto; James, Fernandez; Neto, Palmer, Garnacho; Pedro.

Baca Juga: Penjelasan Lengkap Pra-Kontrak dan Bosman Rule di Sepak Bola

Jadwal & Link Live Streaming Manchester City vs Chelsea

Siaran live streaming Manchester City vs Chelsea dalam jadwal Liga Inggris malam ini akan tersedia di layanan Vidio pada Senin dini hari. Berikut adalah detail jadwalnya:

  • Hari, tanggal: Senin, 5 Januari 2025
  • Kick-off: 00.30 WIB
  • Wasit: Michael Oliver
  • Venue: Etihad Stadium, Manchester
  • Link live streaming: https://www.vidio.com/categories/premier-league

Untuk bisa mengakses link live streaming Liga Inggris di atas, Anda perlu membeli paket berlangganan resmi di Vidio.

Baca Juga: Fakta Bursa Transfer Januari 2026 dan Daftar Transfer Paling Mahal yang Terjadi

Selanjutnya: IHSG Berpotensi Lanjut Menguat pada Senin (5/1/2026), Cermati Sentimen Penggeraknya

Menarik Dibaca: Cara Mudah Mencari Tambahan Penghasilan untuk Kebutuhan yang Mendesak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Tag

Terbaru