Jelang Prancis vs Jerman, Kylian Mbappe akui ada gejolak dengan Olivier Giroud

Senin, 14 Juni 2021 | 10:34 WIB Sumber: Marca
Jelang Prancis vs Jerman, Kylian Mbappe akui ada gejolak dengan Olivier Giroud

ILUSTRASI. Jelang Prancis vs Jerman, Kylian Mbappe akui ada gejolak dengan Olivier Giroud


EURO 2021 - PARIS. Jelang Prancis vs Jerman, Kylian Mbappe mengaku bahwa ada gesekan dengan Olivier Giroud. Hal ini terjadi dalam persiapan Les Bleus pada sesi latihan Euro 2021.

Penyerang Chelsea, Giroud kini tempatnya terancam diambil alih oleh Karim Benzema yang dipanggil Didier Deschamps. Striker The Blues bisa dipertimbangkan karena kalah produktif dari striker lain.

Konflik ini diketahui oleh skuad Prancis termasuk Paul Pogba dan Didier Deschamps. Ini terjadi saat sesi latihan Les Bleus untuk persiapan melawan Jerman di Euro 2021. 

Pemain dan staf yang mengetahui keributan tersebut telah mengecilkan ketegangan, Mbappe telah mengkonfirmasi bahwa itu ada.

"Saya berbicara dengan Olivier Giroud. Semua orang tahu apa yang terjadi," kata Kylian Mbappe pada konferensi pers dilansir dari Marca.

Baca Juga: Prancis vs Bulgaria uji coba jelang Euro 2021: Les Bleus uji taktik kontra Lavovete

Olivier Giroud terlibat keributan dengan Kylian Mbappe di kamp Timnas Prancis

Pemain muda PSG ini turut memilih untuk tidak memperpanjang masalah untuk kembali bersatu bersama skuad Prancis.

“Memang benar saya sedikit terpengaruh olehnya. Tapi Prancis tidak akan mempermasalahkannya karena di sini untuk mewakili di Euro 2021 itu yang terpenting," imbuh Mbappe jelang Prancis vs Jerman.

Kylian Mbappe mengklaim bahwa itu merupakan kesalahpahaman ringan dan tidak menganggu konsentrasi di skuad.

“Saya mengucapkan selamat kepadanya di ruang ganti, Olivier Giroud tidak mengatakan apa pun kepada saya dan kemudian saya mendengar dari pers. Dia tidak mengatakan hal buruk," kata Mbappe.

Baca Juga: Jelang bursa transfer, Chelsea buat prioritas incar striker murni dan gelandang

Olivier Giroud terlibat keributan dengan Kylian Mbappe di kamp Timnas Prancis

Mbappe turut menekankan bahwa tidak ada hal yang harus dipermasalahkan. Pemain PSG ini hanya berusaha mengajak berbicara Olivier Giroud yang berbeda dari sorotan media.

“Ini lebih merupakan fakta membicarakannya di depan umum, saya lebih suka membiarkan Giroud datang dan menjadi lebih vokal di ruang ganti. Tapi itu tidak masalah, ini adalah hal-hal sepele," jelas pemain berusia 20 tahun.

Dengan masa depannya di Paris Saint-Germain masih menjadi misteri, penyerang itu juga ditanya tentang situasi PSG.

“Saya di sini untuk mewakili Prancis, PSG memiliki semua rasa hormat saya, yang terpenting adalah Prancis dan tidak mengganggu orang lain dalam grup." ungkap Kylian Mbappe di akhir wawancara.

Selanjutnya: PSG kembali usik Barcelona, kini incar penyerang muda asal Prancis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru