Jelang Euro 2020 Inggis vs Jerman, UEFA larang Der Panzer berlatih di Stadion Wembley

Senin, 28 Juni 2021 | 14:45 WIB Sumber: Sky Sports
Jelang Euro 2020 Inggis vs Jerman, UEFA larang Der Panzer berlatih di Stadion Wembley

ILUSTRASI. Jelang Euro 2020 Inggis vs Jerman, UEFA larang Der Panzer berlatih di Stadion Wembley. REUTERS/Angelika Warmuth.


EURO 2020 - LONDON. Jelang big match Inggris vs Jerman di babak 16 besar Euro 2020, Der Panzer mendapat larangan berlatih di Stadion Wembley. Langkah ini UEFA tempuh seperti yang mereka lakukan kepada skuad Italia dan Austria.

Surat kabar Jerman BILD mengecam keputusan yang menolak kesempatan skuad Joachim Low untuk berlatih di Wembley.

Larangan skuad Der Panzer menjelang Inggris vs Jerman karena perkiraan hujan di London. Hal ini bisa menyebabkan terlalu banyak kerusakan pada permukaan lapangan, dilansir dari Sky Sports.

Tapi, BILD menyebutnya sebagai "skandal". Ini terkait dengan keuntungan yang tidak adil bagi Jerman.

Baca Juga: Jelang Euro 2020 Inggris vs Jerman, kapten Liverpool minta Three Lions tetap fokus

Raheem Sterling saat bermain di Wembley, jelang laga Inggris vs Jerman

Pada fase grup Euro 2020, Three Lions selalu memainkan ketiga pertandingan grup di kandang sendiri.

UEFA mengungkapkan, mereka menyesalkan keputusan tersebut, tapi langkah ini tidak dapat dihindari. Peraturan itu telah diterapkan ke semua tim yang bermain di pertandingan babak 16 besar Euro 2020 di Wembley.

Setelah berdiskusi dengan staf lapangan Wembley, para pemain Austria dan Italia turut dilarang berlatih. Jadwal latihan ini terjadi sebelum pertandingan babak 16 besar pada Sabtu malam pekan lalu.

Baca Juga: 5 Pemain terbaik menuju laga babak 16 besar Euro 2020

Kesan laga Inggris vs Jerman di Euro 2020

Kai Havertz jelang laga Inggris vs Jerman

Kai Havertz mengakui bentrokan Inggris vs Jerman akan menjadi "pertandingan khusus" baginya. Skuad Der Panzer telah menyatakan kesiapan untuk kemungkinan terburuk.

Skuad Der Panzer mengklaim menambah porsi latihan untuk penalti, jika laga Inggris vs Jerman ditentukan lewat titik 12 pas.

Havertz, salah satu dari tiga pemain Chelsea di skuad Jerman mengatakan pada konferensi pers di Bavaria pada Minggu (27/6): "Tentu saja, ini adalah pertandingan spesial bagi saya," dikutip dari Sky Sports.

"Saya pernah bermain di Wembley pada satu titik. Ini adalah pertandingan besar bagi kami dan akan melakukan semua yang kami bisa untuk menang," imbuh Kai Havertz menjelang laga Inggris vs Jerman.

Selanjutnya: Jadwal Euro 2020 Prancis vs Swiss: Les Bleus waspadai lini serang La Nati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru