LIGA CHAMPIONS - LONDON. Jelang laga Chelsea vs Madrid pada Kamis (6/5) malam, kabar cedera menerpa kedua tim. Baik Chelsea maupun Real Madrid akan bermain tanpa beberapa pemain kunci di leg kedua semifinal Liga Champions.
Sisi Thomas Tuchel, The Blues datang ke leg kedua semifinal kontra Los Blancos setelah mengalahkan Fulham 2-0 di Liga Inggris.
Mengutip dari Si, Mateo Kovacic dan Antonio Rudiger melewatkan kemenangan The Blues karena cedera. Sementara Mason Mount mengalami masalah punggung kecil saat melawan Fulham
Thomas Tuchel berharap Mount dapat pulih untuk pertandingan Chelsea vs Madrid nanti. Hal ini Mount masih dalam perawatan setelah mendarat tidak sempurna dengan punggungnya di babak kedua melawan Fulham.
Baca Juga: Jadwal Liga Champions pekan ini, Real Madrid dan PSG cari keajaiban di leg kedua
"Kami benar-benar berharap Mason (Mount) bukan hal yang besar dan semoga bisa pulih sepenuhnya untuk Real Madrid di Liga Champions," kata Thomas Tuchel dilansir dari Si.
Tuchel mengklaim tidak akan mengambil risiko saat menurunkan Mount di laga Chelsea vs Madrid.
Selain itu, Mateo Kovacic masih dalam perawatan jelang menjamu Real Madrid di Liga Champions. Untuk Antonio Rudiger, Tuchel menyarankan jika cedera pulih maka bek Jerman tersebut dapat turun menggunakan pelindung.
Baca Juga: Real Madrid vs Chelsea di Liga Champions: The Blues tahan Los Blancos 1-1 di kandang
Kabar cedera Los Blancos jelang laga Chelsea vs Madrid
Raphael Varane akan melewatkan leg kedua semifinal Liga Champions Real Madrid di Chelsea pekan ini. Bek tengah berusia 28 tahun itu mengalami cedera pada saat Los Blancos menang 2-0 atas Osasuna.
Varane dipaksa keluar lapangan pada babak pertama dan akan melewatkan pertandingan di Stamford Bridge. Sebagai gantinya, ada kabar baik Sergio Ramos yang fit untuk laga Chelsea vs Madrid di semifinal Liga Champions
Real Madrid juga akan tanpa Dani Carvajal karena cedera hamstring yang dideritanya pada leg pertama. Bahkan dipastikan Carvajal akan absen di sisa musim ini, dikutip dari Skysports.
Baca Juga: Petinggi Real Madrid siapkan dua calon kuat pengganti Zinedine Zidane
Zinedine Zidane juga tanpa Federico Valverde, yang tidak bermain sejak melawan Liverpool pada 14 April. Diketahui Valverde didiagnosis mengidap virus corona.
Kapten Sergio Ramos kembali berlatih pada akhir pekan lalu, setelah tidak tampil bermain untuk Los Blancos pada akhir Maret lalu.
Zinedine Zidane turut menurunkan Marcelo sebagai pengganti Carvajal meskipun tidak bermain reguler musim ini.
Selanjutnya: Real Madrid hadapi masalah kekurangan pemain Spanyol, begini penjelasannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News