Jadwal Liga Inggris pekan ini, kans besar Liverpool balas Manchester City

Kamis, 30 September 2021 | 06:57 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Jadwal Liga Inggris pekan ini, kans besar Liverpool balas Manchester City

ILUSTRASI. Jadwal Liga Inggris pekan ini, kans besar Liverpool balas Manchester City


LIGA PRIMER INGGRIS - LONDON. Jadwal Liga Inggris pekan ini akan menyajikan laga klub besar di kasta tertinggi Britania. Pekan ketujuh ini akan dibuka dengan laga Liverpool vs Manchester City pada Sabtu (2/10) pukul 18.30 WIB.

Pekan ketujuh ada jadwal Liga Inggris akan pertemukan Liverpool yang menjamu Manchester City. The Reds datang ke laga Liverpool vs Manchester City dengan mengantongi kemenangan di Liga Champions dari FC Porto skor 1-5.

Kini Manchester City hanya kalah sekali di pembukaan Liga Inggris dari Tottenham. Sedangkan skuad Liverpool mampu bermain tanpa kekalahan musim ini di Liga Inggris dengan terakhir tertahan dari Brentford 3-3.

Kini The Citizens harus mencari poin penuh untuk tetap bersaing di papan atas Liga Inggris. Rekor pertemuan Liverpool vs Manchester City dimenangkan The Citizens di Liga Inggris musim lalu dengan skor 1-4, dilansir dari Premier League.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris pekan ini, ada Manchester City siap balas Chelsea

Jadwal Liga Inggris pekan ini ada Liverpool siap balas Manchester City hingga Manchester United bangkit lawan Everton

Ada pula Arsenal datang ke jadwal Liga Inggris pekan ketujuh dengan kemenangan penting melawan Tottenham. The Gunners menang  dengan skor 3-0 saat terjadi derby London.

Hasil itu membuat posisi Arsenal naik ke posisi ke-10 pada klasemen Liga Inggris dengan 9 poin dari 6 laga.

The Gunners akan bertamu ke skuad Brighton yang penuh kejutan pada jadwal Liga Inggris pekan sebelumnya. Skuad The Seagulls juga baru mengalami kekalahan sekali di Liga Inggris dan duduk di posisi ke-6.

Brighton membuat rekor bagus dengan tanpa kekalahan dalam 3 laga jadwal Liga Inggris terakhir. Skuad The Seagulls hanya kalah dari Everton dengan skor 0-2 pada bulan Agustus lalu.

Rekor pertemuan Brighton vs Arsenal terakhir 2-0 untuk kemenangan The Gunners di Liga Inggris musim lalu.

Baca Juga: Prediksi Chelsea vs Man City di Liga Inggris: Kans The Citizens ancam The Blues

Selain itu ada jadwal Liga Inggris pekan ini yang pertemukan skuad Chelsea vs Southampton. The Blues asuhan Thomas Tuchel akan menjamu The Saint.

Chelsea sayangnya dalam tren buruk setelah menelan kekalahan dari Manchester City di jadwal Liga Inggris terakhir.

Bahkan yang terbaru, Chelsea kalah dari Juventus dengan skor 1-0 di Liga Champions. Sedangkan skuad Southampton kalah 1-0 dari Wolves di jadwal Liga Inggris pekan lalu.

The Blues berada di posisi kedua klasemen Liga Inggris dengan mengantongi 13 poin dari 6 laga. Sedangkan Southampton harus mengantongi 4 poin pada posisi ke-16.

Rekor pertemuan Chelsea vs Southampton terakhir bertemu di Liga Inggris musim lalu dengan skor 1-1.

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris pekan ke-6: Liverpool di pucuk sementara Arsenal berbenah

 

Manchester United wajib bangkit jumpa Everton

Selain itu ada raksasa Liga Inggris lain, Manchester United yang menjamu Everton. Setan Merah melewati lima pekan pertama dengan penampilan apik.

Sayangnya, Manchester United sempat kalah dua kali dari Aston Villa dan West Ham di Liga Inggris dan Carabo Cup dengan skor 0-1.

Pada pekan ini, Manchester United bangkit menang 2-1 dari Villarreal di ajang Liga Champions.

Lawan Manchester United, Everton mampu membuat catatan bagus di enam jadwal Liga Inggris terakhir. The Toffees mampu menang dari Norwich dengan skor 2-0.

Manchester United dalam pertemuan terakhir menang dengan skor 4-0 atas Everton di pramusim Liga Inggris. 

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Crystal Palace vs Brighton: The Seagulls tahan The Eagles 1-1

Jadwal Liga Inggris pekan ini ada Liverpool siap balas Manchester City hingga Manchester United bangkit lawan Everton

Klasemen Liga Inggris pekan ketujuh sementara dipimpin oleh Liverpool dengan 14 poin. The Reds unggul 1 poin dari Manchester United, Manchester City, Liverpool, dan Everton.

Sedangkan Norwich City masih tanpa poin di zona degradasi Liga Inggris setelah 6 kali kekalahan beruntun. The Canaries ditemani Leeds United dan Burnley di posisi lebih tinggi.

Berikut rincian jadwal Liga Inggris pekan ini:

Sabtu, 2 Oktober 2021

  • Manchester United vs Everton - (18.30 WIB)
  • Burnley vs Norwich City - (21.00 WIB)
  • Chelsea vs Southampton - (21.00 WIB)
  • Leeds United vs Watford - (21.00 WIB)
  • Wolves vs Newcastle United - (21.00 WIB)
  • Brighton vs Arsenal - (23.30 WIB)

Minggu, 3 Oktober 2021

  • Crystal Palace vs Leicester City (20.00 WIB)
  • Tottenham Hotspur vs Aston Villa - (20.00 WIB)
  • West Ham vs Brentford - (20.00 WIB)
  • Liverpool vs Manchester City - (22.30 WIB)

Selanjutnya: Manchester United diklaim bidik dua pemain pengganti Paul Pogba

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru