AC Milan vs Man United: Tekuk 0-1 Rossoneri, rekor Setan Merah berlanjut

Jumat, 19 Maret 2021 | 05:29 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
AC Milan vs Man United: Tekuk 0-1 Rossoneri, rekor Setan Merah berlanjut

ILUSTRASI. AC Milan vs Man United: Tekuk 0-1 Rossoneri, rekor Setan Merah berlanjut


LIGA EUROPA - MILAN. Hasil pertandingan AC Milan vs Man United berakhir dengan kemenangan Setan Merah 1-0.  Manchester United menghadapi AC Milan di San Siro pada lanjutan leg kedua 16 besar Liga Europa, hari Jumat (19/3) pukul 03.00 WIB.

Hasil pertandingan AC Milan vs Man United di leg kedua membuat Setan Merah unggul agregat 1-2 dan berhak lolos ke perempat final Liga Europa.

Aktor kemenangan sekaligus gol tunggal untuk Manchester United yakni Paul Pogba yang membobol gawang AC Milan pada menit ke-48. 

Hasil Liga Europa ini membuat rekor tidak terkalahkan Manchester United berlanjut. Tercatat, sudah 13 pertandingan Setan Merah tak terkalahkan saat Setan Merah berstatus tim tamu di seluruh kompetisi.

AC Milan juga memperpanjang catatan tidak pernah menang di San Siro dari 5 pertandingan terakhir Rossoneri, dilansir dari ESPN.

Baca Juga: AC Milan vs Man United di Liga Europa: Rossoneri waspadai tren positif Setan Merah

Hasil Liga Europa antara AC Milan vs Man United

Baca Juga: Man United vs AC Milan: Imbang 1-1, Rosseneri tahan Setan Merah di Old Trafford

Bruno Fernandes langsung mengancam gawang AC Milan, namun tendangannya masih melebar dari gawang Rossoneri.

AC Milan sempat membahayakan gawang Setan Merah dengan aksi Franck Kessie. Beruntung kiper Manchester United, Dean Henderson menyelamatkan bola dengan baik.

Serangan baik oleh Rossoner maupun Setan Merah cukup terbuka dengan beberapa aksi terbuka.

Fred hampir menjebol gawang AC Milan lewat tendangan jarak jauhnya, kiper Donnarumma masih mampu menyelamatkan gawang Roissoneri.

Babak pertama antara AC Milan vs Man United berakhir tanpa gol dari kedua tim.

Baca Juga: Pilihan 5 pemain yang perlu dibeli Manchester United di bursa transfer ini

Babak kedua, Paul Pogba berhasil membuat Manchester United unggul. Aksi individu Pogba berhasil membobol gawang AC Milan yang dijaga oleh Donnarummam. Skor berubah menjadi 0-1 untuk Setan Merah dan agregat 1-2.

Rossoneri sempat membuat peluang melalui aksi Alexis Saelemaekers. Sayangnya, tendangan tersebut masih bisa diselamatkan oleh Henderson, dilansir dari Skysports.

Mantan pemain Setan Merah, Zlatan Ibrahimovic sempat membuat peluang melalui sundulannya namun masih melebar ke sisi gawang Manchester United.

Bruno Fernandes kembali membahayakan gawang Rossoneri dengan tendangan jarak jauh. Donnarumma masih beruntung untuk menyelamatkan gawang AC Milan.

Hingga babak kedua usai, skor 1-0 tetap bertahan di laga AC Milan vs Man United. Setan Merah menang agregat 1-2 dari Rossoneri.

Hasil Liga Europa antara AC Milan vs Man United

Baca Juga: 4 Pemain incaran Manchester United ini siap perkuat lini pertahanan

Susunan pemain AC Milan vs Man United

AC Milan XI (4-2-3-1):

Gianluigi Donnarumma; Theo Hernandez, Fikayo Tomori, Simon Kjaer, Pierre Kalulu; Franck Kessie, Souahilo Meïté; Hakan Calhanoglu, Rade Krunic, Alexis Saelemaekers; Samu Castillejo

Manchester United XI (4-2-3-1):

Dean Henderson; Aaron Wan-Bissaka, Harry Maguire, Victor Lindelof, Luke Shaw, Scott McTominay, Fred, Bruno Fernandes, Daniel James Marcus Rashford; Mason Greenwood

Selanjutnya: 5 Pemain muda ini tampil apik di Liga Inggris, duo Manchester mendominasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru